Kamis, 07 Januari 2016

Iran pada Kamis (7/1) mengumumkan larangan impor segala bentuk produk yang berasal dari Arab Saudi sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Larangan itu disetujui dari RUU yang diangkat dan dibahas dalam rapat kabinet luar biasa yang dipimpin oleh Presiden Hassan Rouhani.

Dengan demikian, semua titik masuk di seluruh negeri termasuk zona perdagangan bebas dan zona ekonomi khusus akan diperintahkan mencekal produk atau barang yang telah berasal atau diproduksi Arab Saudi.

Kabinet mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa perjalanan umrah ke Arab Saudi juga akan dilarang bagi warga negara Iran.

Langkah itu diambil kabinet Iran menyusul keputusan Riyadh awal pekan ini memutus semua hubungan diplomatiknya dengan Iran. Menteri Luar Negeri Saudi Adel al-Jubeir mengatakan kepada wartawan pada hari Ahad bahwa negaranya telah menarik diplomatnya dari Iran dan telah juga memerintahkan diplomat Iran untuk meninggalkan Arab Saudi dalam waktu 48 jam. Ini terjadi setelah protes di Iran atas eksekusi ulama Syiah terkemuka Sheikh Nimr al-Nimr oleh rezim Saudi.

Volume perdagangan kedua negara dinilaitidak signifikan dan hanya bertahan di beberapa ratus juta dolar dalam setahun. Selama beberapa tahun terakhir, Iran telah mengekspor berbagai produk ke Arab Saudi termasuk produk seperti kunyit, pistachio, anggur, apel serta kerajinan tangan termasuk karpet.

Namun demikian, terdapat sejumlah perusahaan Saudi yang beroperasi di Iran khususnya yang terlibat dalam bisnis makanan dan barang konsumen utama. Di antara perusahaan tersebut adalah Savola dan Aujan Group Holding.[IRIB] 


Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar

Terbaru

Kata Tokoh

Seri Kekejaman ISIS

  • Duterte: Jika ISIS Masuk Lupakan HAM
  • Gereja Samarinda di Serang, Pelaku memakai Kaos bertuliskan Jihad
  • Ketularan Virus ISIS: Wanita ini Ancam Bunuh Ahok, Video
  • FPI & Pendukung ISIS Ancam Perangi Orang Kafir dan Usir Orang Cina dari Indonesia, Video
  • Gawat, Wanita Pendukung ISIS Indonesia Mulai Latihan Perang, Video
  • Teroris ISIS Penyerang Polisi Tangerang di Interogasi, VIDEO
  • Pendukung ISIS di Tangerang Serang Polisi, video
  • Lebih dari 100 Teroris ISIS Tewas di Tangan Hizbullah, Video
  • PUSAT KENDALI AMERIKA-ISRAEL-ISIS DISAPU BERSIH MISIL RUSIA, Video
  • ISIS Sembelih 15 Warga Sipil Di Hari Idul Adha
  • Video




    VIDEO Terbaru
  • Video: Kata Ustad Nasir Demo Haram, Kok Dia Malah Jadi Pemimpinnya sih..
  • Ajaran FPI Melahirkan Manusia yang Kurang Ajar dan Arogan, video
  • Panglima TNI: Prajurit Saya Juga Siap Berjihad Melawan Kelompok Yang Ingin membangkitkan DI/TII dan KHILAFAH , VIDEO
  • Video: Penghinaan Munarman kepada Presiden, Panglima TNI dan Kapolri
  • Ulama MUI Din Syamsuddin Juga Meniru Budaya 'Kafir', Kok tidak Haram.. Video
  • Random Post

    • Skenario Barat di Syiria Gagal ISIS Serang Eropa
      Oleh : Asaaro Lahagu  Negara-negara Barat…
    • Rakyat Maroko Tolak Syekh Ekstrim Wahabi AlArifi
      Rakyat Maroko menolak kedatangan Syekh ekstrem…
    • Presiden Ingatkan Musuh Utama TNI POLRI adalah ISIS
      TNI dan Polri masih harus bekerja ekstra…
    • Tiga Roket ditembakkan ke Israel dari Lebanon
      Sebanyak tiga roket ditembakkan dari Lebanon…
    • Waspadalah,  Para Pendukung Teroris Demo Menuntut Agar Densus 88 dan BNPT dibubarkan, VIDEO
      Orasi anak kepala teroris Ba'asyir yang…
    • Kena Batu nya Habib Rizieq Dilaporkan Terkait Pelecehan SARA
      Angkatan Muda Siliwangi (AMS) Jawa Barat…
    • Mengintip Sepak Terjang Riza Chalid Sang Makelar Minyak
      Oleh: Raymond Liauw Membaca sepak terjang…
    • Ulama duduk dengan posisi lebih tinggi dari pejabat negara itu biasa
      Oleh : Ismail Amin Di Timur Tengah, bahkan…
    • Paranoid Terhadap Syi’ah, Siapa Yang Ajari Anda?
      Paranoid Terhadap Syi’ah, Siapa Yang Ajari…
    • Denny Siregar : ISIS Invasi Indonesia
      ISIS INVASI INDONESIA Oleh: Denny…
    pks