Minggu, 13 Desember 2015

Orang-orang Kristen Asiria yang tinggal di Swedia menerima ancaman dari kelompok ekstremis terkait Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang menyatakan mereka harus pindah agama Islam atau mati.

Sebuah laporan terbaru oleh harian SwediaDagens Nyheter pada hari mengungkapkan masyarakat Asiria di kota Gothenburg di barat daya Swedia sedang diancam oleh seseorang tak dikenal yang menggunakan metode dan simbol ISIS. Menurut laporan, polisi setempat sedang menyelidiki ancaman itu tapi sejauh ini belum menemukan titik terang.

Kota Gothenburg merupakan sarang untuk perekrutan jihadis yang beraliran Salafi [wahabi] dan surat kabar Swedia Aftonbladet awal tahun ini melaporkan setidaknya 150 orang telah meninggalkan kota dan bergabung dengan ISIS di Irak dan Suriah.

Pakar terorisme Magnus Ranstorp telah menyebut Gothenburg sebagai “Pusat Jihadis Swedia” dan kota dengan populasi 500.000 jiwa telah memberikan kontribusi untuk menjadi pejuang ISIS bila dibandingkan dengan seluruh wilayah AS.

Warga Swedia keturunan Asiria Markus Samuelsson menemukan dinding restoran di Gothenburg tertutup graffiti jihad termasuk pesan “Convert or Die” dan “The Khilafah is Here”.

Pesan-pesan yang sama, bersamaan dengan logo ISIS dalam bahasa Arab juga dicat di dinding toko roti Le Pain Francois dan tetangganya pizzeria juga. Namun, restoran yang bukan milik warga keturunan Asiria tidak disentuh.
“Saya merasa tulang-tulang terlepas begitu saja. Ini sangat menyakitkan, kami merasa terancam,” kata Samuelsson yang juga merupakan pemilik toko roti Le Pain Francois kepada harian Dagens Nyheter.

Militan ISIS di Timur Tengah menggunakan huruf Arab untuk menandai rumah orang Kristen di Mosul sebelum mereka merebut kota itu tahun lalu.

Militan ISIS kemudian mendesak orang Kristen di kota itu untuk memilih pergi tinggalkan Mosul, pindah agama Islam atau membayar pajak karena non-Islam.

Samuelsson adalah salah satu dari 3000 orang Kristen Asiria yang tinggal di Gothenburg.
Pada bulan Februari lalu, sebuah essay di Laporan Swedia mengeluhkan bahwa banyak orang Swedia yang lari kembali ke tanah air mereka setelah sebelumnya mengabdi kepada ISIS di Timur Tengah, mereka tidak dihukum oleh pemerintah Swedia. Justru yang terjadi adalah mereka diberi terapi dan diberikan pekerjaan.

Pada pekan lalu, ISIS merilis sebuah video yang memperlihatkan tiga orang Kristen Asiria dibunuh di Suriah dan ISIS mengancam akan membunuh 180 orang sisanya jika mereka tidak membayar tebusan.

Pada peringatan Paskah lalu, Kristen Asiria sedang merayakan pesta di Gereja Perawan Maria di desa Tal Nasri di pedesaan barat Provinsi Hasaka di timur laut Suriah namun kemudian ISIS menghancurkan gereja yang telah berumur 80 tahun itu hingga menjadi berkeping-keping.

Gereja Timur Asiria adalah salah satu cabang tertua dari agama Kristen yang mengakar pada abad 1 Masehi. Orang Kristen Asiria berbicara bahasa Aram yaitu bahasa yang digunakan oleh Yesus dan berasal dari Mesopotamia kuno, sebuah wilayah yang membentang di Irak utara, utara-timur Suriah dan selatan-timur Turki. 

Related Posts:

0 komentar:

Posting Komentar

Terbaru

Kata Tokoh

Seri Kekejaman ISIS

  • Duterte: Jika ISIS Masuk Lupakan HAM
  • Gereja Samarinda di Serang, Pelaku memakai Kaos bertuliskan Jihad
  • Ketularan Virus ISIS: Wanita ini Ancam Bunuh Ahok, Video
  • FPI & Pendukung ISIS Ancam Perangi Orang Kafir dan Usir Orang Cina dari Indonesia, Video
  • Gawat, Wanita Pendukung ISIS Indonesia Mulai Latihan Perang, Video
  • Teroris ISIS Penyerang Polisi Tangerang di Interogasi, VIDEO
  • Pendukung ISIS di Tangerang Serang Polisi, video
  • Lebih dari 100 Teroris ISIS Tewas di Tangan Hizbullah, Video
  • PUSAT KENDALI AMERIKA-ISRAEL-ISIS DISAPU BERSIH MISIL RUSIA, Video
  • ISIS Sembelih 15 Warga Sipil Di Hari Idul Adha
  • Video




    VIDEO Terbaru
  • Video: Kata Ustad Nasir Demo Haram, Kok Dia Malah Jadi Pemimpinnya sih..
  • Ajaran FPI Melahirkan Manusia yang Kurang Ajar dan Arogan, video
  • Panglima TNI: Prajurit Saya Juga Siap Berjihad Melawan Kelompok Yang Ingin membangkitkan DI/TII dan KHILAFAH , VIDEO
  • Video: Penghinaan Munarman kepada Presiden, Panglima TNI dan Kapolri
  • Ulama MUI Din Syamsuddin Juga Meniru Budaya 'Kafir', Kok tidak Haram.. Video
  • Random Post

    • Amin Rais Ajak Kaum Muhammadiyah Tahlilan Bersama, VIDEO
      Amien mengajak kaum Muhammadiyah dan Aisyiyah…
    • Keterlibatan Israel dalam Pembantaian Ulama Syiah dan Pengikutnya di Nigeria
      Oleh: Dina Y Soelaiman* Di bandara…
    • Intelejen Rusia Ungkap Rencana Saudi Mengebom Masjidil Haram
      Intelijen Rusia, membongkar rencana Saudi…
    • Rusia Siapkan Serangan Untuk Israel
      Rusia sedang mempersiapkan rencana darurat…
    • Pangeran Saudi: ISIS Didanai  Negara Negara Arab Teluk
       Beberapa negara di kawasan Teluk diduga…
    • Merasa Bersalah  Bima Arya Larang Deklarasi Anti Syiah Bogor
      Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto tak akan…
    • Kebesaran Jiwa Seorang Ahok yang Kafir
       Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja…
    • Menteri Perang ISIS Tewas Dalam Serangan Pasukan Irak
      Didunia ini hanya ada dua negara ilegal yang…
    • Ust Abu Janda: Beragama Tapi Tidak berTuhan
      "Banyak yang sibuk Beragama sampai lupa…
    • Multidemensi Partisipasi Dalam Hari Al Quds Sedunia
      oleh: Muhsin Labib Jumat terakhir Ramadhan…
    pks