Curahan Hati Seorang Feminis
Oleh: Mita Handayani
- Mulanya mereka menyuruhmu menutupi dadamu.
- Lalu mereka menyuruhmu menutupi betismu.
- Lalu mereka menyuruhmu menutupi lenganmu.
- Lalu mereka menyuruhmu menutupi rambutmu.
- Cukup? Tidak, sayang. Tidak akan pernah cukup.
- Mereka akan terus menyuruhmu menutupi wajahmu.
- Menyuruhmu menutupi sampai ujung-ujung jari kaki dan tanganmu.
- Menyuruhmu berpakaian lebih gelap dan lebih kelam lagi.
- Lebih suram dan tanpa corak sama sekali.
- Lalu menyuruhmu menyamarkan matamu yang hanya dua itu.
- Sampai tak ada satu senti pun yang bisa lagi mereka suruh untuk tutupi.
- Lalu mereka akan menyuruhmu menyembunyikan suaramu juga.
- Hingga pada akhirnya, mereka akan menyembunyikanmu selamanya di balik tirai-tirai gelap di mana dunia tak akan pernah tahu siapa dirimu, apa mimpi-mimpimu. Memenuhi kodratmu sebagai perhiasan yang katanya paling berharga: disimpan rapat-rapat dalam kotak milik tuannya.
0 komentar:
Posting Komentar